13 Juli 2025 - Komunitas perempuan muda Puan Bisa kembali menghadirkan Town Hall secara luring (offline) dan daring (online) di Jakarta Selatan pada Sabtu (13/12/2025). Mengusung tema “A Magical Town Hall”, acara ini diselenggarakan bukan hanya sebagai ajang pertemuan, melainkan sebagai ruang yang dibentuk untuk memberikan jeda dari rutinitas sehari-hari.
Town Hall bertujuan untuk saling menumbuhkan rasa kebersamaan anggota Puan Bisa. Melalui berbagai aktivitas interaktif dan permainan yang membangun kerja sama, anggota didorong untuk semakin kompak dan saling mendukung. Suasana kebersamaan yang tercipta menjadi pondasi penting dalam membangun hubungan yang solid dan berkelanjutan di antara anggota Puan Bisa.
Acara ini dimulai dengan pemaparan materi dari C-Level yang membahas tentang Impact Report 2025, yaitu laporan berbasis data yang merangkum dampak sosial dan media yang dihasilkan oleh Puan Bisa sepanjang 2025. Dimulai dari Instagram Growth yang menunjukkan reach dan engagement yang diraih akun Instagram Puan Bisa.
Instagram Campaigns yang mencakup Digital Career, Seri Ruang Berkembang dan Mengulik Esai dari Ide ke Aksi, serta Sosok Puan yang berisi perempuan-perempuan yang menginspirasi. Melalui tiga inisiatif tersebut, Puan Bisa telah menjangkau dan menginspirasi lebih dari 500 perempuan untuk terus bertumbuh dalam pengembangan diri dan karier.
Selain itu, jajaran C-Level turut menyoroti kesuksesan Puan Bisa yang tercermin dari kolaborasi dengan berbagai perempuan berprestasi dari beragam latar belakang. Dalam kesempatan yang sama, Puan Bisa kembali memperkenalkan logo Puan Bisa Ambassador, GIF Workshop, serta tampilan desain feed Instagram untuk konten Puan Bisa Festival yang diselenggarakan pada Oktober lalu, sebagai upaya memperkuat identitas visual di media sosial.
Sebagai penutup, terdapat permainan seru untuk anggota di Town Hall secara offline dan online yang diumumkan setelah acara berlangsung. Puan Bisa berharap Town Hall ini dapat menjadi ruang yang mendukung perempuan muda untuk lebih mengenal sesama, membangun relasi yang sehat, serta berani menunjukkan warna sejatinya di ruang publik. Puan Bisa menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan ruang yang inklusif, kreatif, dan berdampak, sekaligus memperkuat perannya dalam pengembangan komunitas dan media sosial di Indonesia.


Komentar
Posting Komentar